Bakar Sampah Lebih Baik Siang Hari atau Malam Hari?



Jika di dekat rumah kamu tidak ada penampungan sampah atau petugas sampah yang mengangkutnya ke TPA, jangan buang sampah ke sungai atau jadi buang sampah sembarangan. Lebih baik kamu bakar sendiri sampahnya. Namun adakah waktu yang tepat untuk membakar sampah. Mungkin bila kamu perhatikan, kebanyakan orang membakar sampah pada waktu siang hari. Jarang sekali yang membakar sampah malam-malam.

Mengapa demikian?

Secara ilmiah, pada siang hari (lebih tepatnya pada saat matahari terik) tanah akan lebih cepat menyerap panas sehingga suhu udara di bawah (di sekitar tanah) jauh lebih besar dibandingkan suhu udara di atas (jauh dari tanah). Karena suhu udara di bawah lebih besar dibandingkan suhu di atas, maka akan terjadi aliran konveksi dari abawah ke atas.

Mengapa ini bagus untuk membakar sampah?

Ketika aliran konveksi udara mengalir dari bawah ke atas, ini kan membuat asap yang ditimbulkan dari pembakaran sampah menjadi terbawa naik ke atas, sehingga relatif tidak menyebarkan bau sampah ke sekitar tempat pembakaran sampah.

Berbeda halnya saat malam hari, suhu udara di bawah (di sekitar tanah) akan lebih rendah dibandingkan di atasnya. Sehingga bila kamu membakar sampah pada kondisi ini, asap pembakaran sampah tidak akan naik ke atas, tapi menyebar ke sekitar pembakaran. Merugikan? Jelas iya, bila disekitar pembakaran sampah banyak pemukiman warga. Bau asap sampah yang dihasilkan akan menyebar di sekitar pembakaran tersebut.

Jadi, lebih baik siang hari atau malam hari? Lebih tepatnya membakar sampah lebih baik saat matahari sedang terik. 

Semoga bermanfaat. Salam. I.

Tidak ada komentar:

'; (function() { var dsq = document.createElement('script'); dsq.type = 'text/javascript'; dsq.async = true; dsq.src = '//' + disqus_shortname + '.disqus.com/embed.js'; (document.getElementsByTagName('head')[0] || document.getElementsByTagName('body')[0]).appendChild(dsq); })();
Diberdayakan oleh Blogger.